Survei Kebutuhan Data 2015 - News - BPS-Statistics Indonesia Aceh Barat Daya Regency

Untuk mendapatkan data BPS silahkan mengunjungi Kantor BPS Kabupaten Aceh Barat Daya yang terletak di Jalan Bukit Hijau Komplek Perkantoran Abdya Kecamatan Blangpidie, waktu pelayanan di ruang Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Aceh Barat Daya sejak pukul 08.00 s.d. 15.30 WIB dengan waktu istirahat pukul 12.30 s.d. 13.30 WIB

Currently the website of Badan Pusat Statistik is in process of integration with internal system, We apologize if some of our service is disturbed, especially in our publication collection.

Akses data Indikator Strategis kabupaten Aceh Barat Daya melalui tautan berikut: https://s.bps.go.id/Satria-Abdya

Survei Kebutuhan Data 2015

Survei Kebutuhan Data 2015

May 18, 2015 | BPS Activities


Survei Kebutuhan Data (SKD) merupakan salah satu survei yang dilakukan oleh Badan Pusat Statistik (BPS). Survei tersebut dilakukan untuk mengukur tingkat kepuasan pengguna data yang datang ke unit layanan data dan informasi statistik terhadap data dan layanan statistik.
Selain itu, survei ini dilakukan untuk mengetahui jenis data yang dibutuhkan pengguna data.
Ketersediaan jenis data yang dibutuhkan oleh pengguna data dipandang perlu untuk dikaji demi terciptanya data dan informasi statistik yang berkualitas serta tercapainya visi BPS sebagai pe;opor data statistik terpercaya untuk semua.
BPS sebagai lembaga publik yang melayani data dan informasi statistik senantiasa ingin memberikan pelayanan prima kepada pengguna data. 
Subdirektorat Rujukan Statistik, Direktorat Diseminasi Statistik, sebagai pelaksana teknis di BPS bersama dengan BPS Provinsi dan BPS Kabupaten/Kota melaksanakan Survei Kebutuhan Data 2015 (SKD2015) secara serentak dalam rangka mengukur tingkat kepuasan pengguna data menggunakan pendekatan kinerja pelayanan, jenis data dan kualitas data.

Ruang Lingkup.
Pencacahan SKD 2015 dilakukan pada unit PST di lingkungan BPS, BPS Provinsi dan BPS Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia. Responden yang akan dicacah pada SKD 2015 adalah pengguna data yang mencari data, baik yang datang secara langsung maupun tidak datamg langsung ke PST pada periode pencacahan.
Adapun periode pencacahan SKD 2015 adalah 18 Mei - 31 Juli 2015.
SKD 2015 dibagi menjadi dua jenis yaitu, 
a. SKD 2015 P untuk pengguna data yang datang langsung ke PST pada periode pencacahan.
b. SKD 2015-D untuk pengguna data yang berasal dari Dinas/Instansi/institusi yang tidak datang langsung ke PST pada periode pencacahan.

Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Aceh Barat Daya (Statistics Aceh Barat Daya Regency)Jl. Bukit Hijau

Komplek Perkantoran Abdya

Kecamatan Blangpiidie

Kabupaten Aceh Barat Daya 23764; E-mail: pst1112@bps.go.id; Telp: (0659) 93179

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia